8/21/21

Cerita Sertifikasi BNSP Training of Trainer

Peserta ToT BNSP Batch 10

Masih cerita di tengah pandemi covid-19. Hobi yang muncul bersamaan dengan maraknya corona di Indonesia sejak 2020. Bisa tebak nggak kira-kira apa hobi baruku? Webinar hunter. Hahaha....

Selama pandemi ini kayak banyak webinar yang topiknya kece, up todate dan pematerinya pun nggak kaleng-kaleng. Karena lulus kuliahnya sudah sejak 2019, jadi jangan sampai ketinggalan isu-isu terkini apalagi yang berkaitan dengan topik komunikasi, public speaking, isu sosial pembangunan masyarakat, dan lain-lain. Sekali lagi thanks to covid-19, ya tapi aku juga pengen pandemi cepet pergi sih biar saldo lekas normal *oops

Selain pemuja webinar, beberapa bulan terakhir juga ngincer online workshop yang penyelenggaranya juga bergengsi. Seperti DigiTalent yang diselenggarakan oleh Kominfo. Dan beberapa skema sertifikasi profesi yang diselenggarakan oleh BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi) juga diadakan secara online selama pandemi ini. Seperti pada April lalu saya juga mengikuti sertifikasi Kepenulisan Buku Non Fiksi dan tanggal 19-21 Agustus 2021 saya mengikuti sertifikasi ToT untuk kualifikasi pelaksanaan program pelatihan tatap muka.

Di hari pertama (19/08) seluruh pertama menerima pembekalan materi dari narasumber mengenai wawasan tentang sertifikasi kompetensi, cara menentukan SKKNI, cara membuat program pelatihan, kurikulum, silabus hingga lesson/session plan. Lumayan panas sih hari pertama. Ditambah kami juga harus menyiapkan materi untuk microteaching yang akan dipraktikkan di ujian akhir. Di hari kedua (20/08) terdapat pra asesmen dan finalisasi untuk kesiapan dokumen portofolio yang sudah mulai dicicil sejak hari pertama (dokumen program pelatihan, kurikulum, silabus dan session plan) sekaligus simulasi microteaching.

Di hari ketiga (21/08) merupakan hari ujian yang menentukan kami kompeten atau belum kompeten. Pertama-tama kami menyelesaikan ujian tertulis yang memuat materi-materi di hari pertama dan kedua. Nilai minimum yang harus didapatkan peserta adalah 80. Lumayan bikin spaneng euy.


Contoh pertanyaan pilihan ganda untuk tes tulis ToT BNSP bisa dibaca di sini.

Usai tes tulis, peserta dibagi menjadi dua kelompok untuk secara bergiliran melakukan microteaching selama 20 menit dan sesi wawancara.



Meskipun sertifikasi dan ujian dilaksanakan secara online, namun tetap sesuai dengan skema kualifikasi kompetensi yang diujikan yaitu pelatihan tatap muka. Sehingga saat melaksanakan microteaching, pemaparan diatur sedemikian rupa seperti seolah-olah sedang melaksanakan pelatihan tatap muka dengan ketentuan minimal 1 peserta yang diajar dalam kelas tersebut.

Begitu seluruh tes tulis dan microteaching selesai, tahap terakhir yaitu sesi wawancara dan konfirmasi asesor terhadap dokumen portofolio peserta. Oiya tips untuk teman-teman yang ingin mengikuti sertifikasi ini, siapkan desain materi dalam power point semenarik mungkin. Karena ternyata penyajian materi dalam ppt juga menjadi salah satu indikator yang diperhatikan oleh asesor.

Akhirnya selesai, dan selamat seluruh peserta sertifikasi ToT angkatan 10 ini di LSP EPI dinyatakan kompeten. Yeay! Tapi sertifikatnya baru rilis 1 bulan lagi. Hehehe...

Semoga berkah. Semoga pandemi lekas berlalu. Aamiin..
Terima kasih sudah mampir.

(Admin/Zan)