10/12/13

LAGI : Pemilihan Duta Wisata, Kakang Mbakyu Trenggalek 2013

Waaaaaaa.... pemilihan Duwis Trenggalek ada lagi nih. Nggak rugi deh ikut berpartisipasi di acara ini. Ada baaaaaanyakkk pengalaman - pengalaman baru dan pastinya seru buat kalian.

Apa sih min, keuntungan mengikuti pemilihan Duta Wisata ini?

Keuntungannya, kalian bisa mendapatkan berbagai training GRATIS dari mentor-mentor yang memang sudah ahli di bidangnya. Mulai dari beauty class, catwalk, koreo, table manner, public speaking and public relation, dan lain-lain. Kalau banyak orang yang kursus dengan membayar ratusan bahkan jutaan, di sini GRATISSS TISS TISS.

Selain itu, komunitas Kamu akan berkembang. Kalau yang biasanya komunitas teman sekolah, tapi di sini kalian bisa mengenal lebih banyak rekan, mulai dari kawan yang sudah melanjutkan kuliah di luar kota, kalangan dinas pemerintah, mentor-mentor kelas Nasional, bahkan bisa saling jumpa dengan Duta Wisata daerah lain.

Sulit nggak sih min proses pemilihannya?

Bagi yang sudah menyatakan kalah sebelum berperang, pasti berpikir seperti itu. Padahal, faktanya tidak serumit yang dipikirkan. Menurut pengalaman pemilihan tahun 2011 lalu (wahh, udah jadul banget. Hahahaa) proses pemilihan ada beberapa tahap.

1. Pendaftaran
Pendaftaran dilakukan di kantor Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga dengan membawa seperangkat berkas-berkas persyaratan yang tidak sedikit. Peserta adalah perwakilan yang ditunjuk dari sekolah dan SKPD atau umum.

2. Technical Meeting (TM)
Setelah pendaftaran, peserta wajib menghadiri technical meeting di waktu yang sudah ditentukan. Saat technical meeting ada pengukuran tinggi badan, berat badan dan hari terakhir melengkapi berkas-berkas bagi peserta yang belum lengkap. Saat TM, peserta diberikan beberapa pengarahan mengenai proses pemilihan selanjutnya, yaitu karantina. Informasi mengenai perlengkapan apa saja yang disiapkan saat karantina, pakaian saat karantina, materi selama karantina, dan lain-lain diinfokan saat TM. Jadi, diharapkan seluruh peserta hadir.

3. Karantina
Saya lupa berapa lama karantina, maklum sudah jadul banget, hehehe... Di sini nih, kalian yang awalnya Zero akan menjadi Hero. Ibarat kata, ketika kalian berangkat dari rumah masih menjadi sayur segar, saat di karantina kalian akan dimasak dan diberi bumbu. Eitsss, jangan dibayangkan kalau dimasak beneran yaaa. Karantina ini masa-masa indah kok, di sini kalian akan mendapatkan banyak pelatihan dari mentor-mentor pilihan. Kalau tahun 2011 lalu ada Beauty Class, table manner, bahasa inggris, Kepariwisataan dan Kepemudaan, Kepribadian, dan apa lagi ya?? Aduh lupaa... hehehe... Oiya, saat karantina biasanya memakai kemeja putih, rok hitam (wanita), celana panjang hitam (pria), sepatu pantovel hitam (pria), pantovel berheels minimal 7cm (wanita), scraft (wanita), dasi (pria)

Selama karantina juga ada beberapa tes yang harus dilalui, seperti tes tulis, interview dan uji talenta/bakat.

4. Grand Final
Panggung Grand Final tahun 2011 #jadul
Nahh, setelah sayur segar tadi dimasak, diberi bumbu, Grand Final ini adalah saat-saat masakan disajikan. Di sini perhelatan puncak akan disaksikan oleh seluruh masyarakat Trenggalek. Dag dig dug derrr, ya begitulah rasanya. Tapi tenaaaaang, ini pengalaman ruarr biasaaa kok. Apalagi kalau ternyata Kamu adalah Duta Wisata Kabupaten Trenggalek terpilih.

Ngintip di blog sebelah (www.kangyutrenggalek.blogspot.com) ini nih info selengkapnya mengenai Pemilihan Duta Wisata, Kakang Mbakyu Trenggalek 2013.

Hallo warga Trenggalek, ada berita baru nih. Pemilihan Duta Wisata Kabupaten Trenggalek hadir lagi. Acara tahunan yang diikuti banyak pemuda/i Trenggalek ini akan dihelat mulai bulan Oktober hingga November, mulai dari pendaftaran, TM, karantina dan Grand Final.

Ada nuansa berbeda pemilihan tahun ini, yaitu Grand Final akan dilaksanakan di Pendapa. Apa sih tujuannya? Tujuannya, agar lebih dekat dengan masyarakat dan melibatkan seluruh masyarakat Trenggalek sebagai saksi penobatan Duta Wisata Kabupaten Trenggalek yang terpilih.

Bagi kamu yang berjiwa muda dan mau bergerak dalam bidang Pariwisata, ayo segera daftarkan diri kamu di Ajang Pemilihan Duta Wisata Kakang Mbakyu Kabupaten Trenggalek 2013.

Persyaratannya :

1. Putra-Putri usia 18-24 Th (sampai dengan Bulan Maret 2014)
2. Surat Keterangan Belum Menikah
3. Tinggi Badan Minimal Putra: 170cm, Putri : 165 cm proporsional
4. Berdomilisi/mempunyai KTP Kab. Trenggalek
5. Surat Ijin dari orang tua/lembaga pendidikan
6. Surat Keterangan sehat jasmani dan rohani dari dokter
7. Surat Keterangan bebas (pengguna, pengedar, produsen) Narkoba dari Kepolisian
8. Pas foto Ukuran 4 x 6 berwarna sebanyak 4 lembar
9. Pas foto close up dan photo seluruh badan baground putih masing-masing ukuran 4R 2 lembar
10. Memiliki talenta khusus (seni tari, MC, Vokal, Musik, Puisi, Drama)
11. Peserta wajib hadir saat pendaftaran.
12. Siap menjadi terkenal dan kontrak promosi Pariwisata Kabupaten Trenggalek.


Biaya pendaftaran Rp 50.000,- (dapat kaos, modul, dll)
Formulir pendaftaran dapat di ambil di Dinas Pariwisata Kabupaten Trenggalek...

Tempat Pendaftaran di kantor PKK dan Dinas Pariwisata, pendaftaran dibuka tanggal 10 Oktober - 8 November 2013 (jam kerja). Technical Meeting di Pendopo tanggal 11 November 2013.
Grand Final 17 November 2013 di Pendapa Kabupaten Trenggalek.

LIKE fanpage facebooknya, klik Paguyuban Kakang Mbakyu Trenggalek ^^

(Admin/Zan)

0 comments:

Post a Comment